Jakarta - Selaras dengan visi untuk terus menghadirkan inovasi-inovasi ramah lingkungan melalui konsep Honda Eco City, PT. Honda Prospect Motor menghadirkan mobil sport hybrid pertama di dunia, CR-Z (Compact Renaissance-Zero) di Indonesia International Motor Show (IIMS) di Kemayoran, Jakarta mulai 23 Juli -1 Agustus mendatang.
“Honda selalu selangkah lebih awal dalam mewujudkan ide-ide yang memberikan solusi bagi pelestarian lingkungan sesuai dengan kemajuan zaman. Solusi yang ditawarkan Honda selama ini telah terwujud melalui produk, pabrik, dealer, serta kegiatan ramah lingkungan,” ujar President Director PT.Honda Prospect Motor, Yukihiro Aoshima kepada wartawan, Jumat (23/7).
Honda CR-Z ini menggabungkan performa dan tampilan sporty dengan teknologi Hybrid yang ramah lingkungan. Dengan mengusung mesin 1,5 liter I-VTEC dan juga sistem hybrid-elektrik Integrated Motor Assist (IMA), CR-Z mampu menghasilkan daya maksimal 122 tenaga kuda pada putaran mesin 6000.
Mobil Hybrid ini memiliki desain ekterior yang terkesan lebih dinamis dengan sumbu roda serta gril depan yang lebar menambah kesan kendaraan ini sangat sporty. Selain itu, Honda CR-Z menggunakan velg alloy 17 inchi, suspensi depan MacPherson Strut dan H-Torsion Beam pada suspensi belakang.
Untuk memudahkan pengendalian mobil, Honda CR-Z dilengkapi dengan sistem ABS dan EBD pada setiap roda. Postur mobil yang rendah serta penempatan baterai dan komponen hybrid lainnya dibawah area kargo belakang mampu menghasilkan titik gravitasi rendah. “Itu merupakan kunci dari performa sporty dan responsive dari CR-Z,” katanya,
Selain ramah lingkungan, CR-Z juga memberikan keamanan dengan penerapan teknologi Advance Compatibility Engineering (ACE) pada rangka, dual airbag, side airbag dengan Occupant Position Detection System (OPDS), active head restrain, tire pressure monitoring system, dan pedestrian injury mitigation design.
Suut Amdani
Rabu, 04 Agustus 2010
Langganan:
Postingan (Atom)